Winnetnews.com - Drama Korea dikenal memiliki beragam genre yang bisa menjadi pilihan sesuai selera para penontonnya. Sayangnya, drama Korea bertema horor masih jarang sekali diproduksi dibandingkan genre lain. Padahal drama bertema horor tetap memiliki banyak penikmat.
Tak jarang, sensasi horor dipadukan dengan kisah romantis sehingga menampilkan adegan yang seram tetapi juga bisa bikin penonton baper maksimal. Berikut ini 5 drama Korea bertema horor romantis yang bisa bikin merinding sekaligus baper:
"Let's Fight Ghost" diperankan oleh Kim So Hyun dan Taeyeon 2PM. Drama ini berkisah tentang seorang pria yang bekerja sama dengan hantu wanita untuk mengusir hantu lain. Drama ini tidak hanya menampilkan berbagai hantu seram dan kejadian mencekam, tetapi juga menyajikan kisah konyol yang penuh komedi hingga hal-hal yang romantis abis. Pada akhirnya pria itu itu menyadari kalau dia sudah jatuh cinta pada rekan hantunya itu.